Festival April 2003

“Festival April adalah sebuah festival perempuan yang diselenggarakan untuk merayakan bulan kelahiran Kartini. Dalam Festival April, perayaan hari Kartini mengejawantah dalam bentuk yang berbeda: inovatif dan mendobrak. Disini suara kaum perempuan akan diserukan kepada masyarakat melalui medium yang sangat menarik, yaitu seni budaya.”

Festival April adalah sebuah perayaan akbar bagi kreatiftas artistik perempuan; sebuah ajang untuk mendorong dan mempromosikan karya-karya para seniman dan penulis perempuan.

Festival April akan berlangsung di Jakarta selama 17 hari, menampilkan 7 sub- festival atau cabang kesenian. Kesemuanya dirancang untuk menjadi event budaya yang populer dan menyenangkan. Festival ini akan menjadi agenda tahunan yang prestisius. Kami berharap dimasa depan akan muncul event-event serupa di berbagai kota di Indonesia.

Festival April juga merupakan bagian dari jaringan Ladyfest Internasional – yakni jaringan festival perempuan “LadyFest” yang pertama kali digelar di Olympia, Amerika Serikat pada tahun 2000 dan saat ini telah meluas penyelenggaraannya di lebih dari 20 kota besar di Amerika, Eropa dan Australia. Festival April akan merupakan LadyFest pertama yang diselenggarakan di Asia.

Festival April diprakarsai oleh Institut Ungu, dan disambut hangat oleh berbagai komponen masyarakat mulai dari praktisi seni, aktivis perempuan, akademisi, organisasi sosial, media massa, dan ber bagai institusi baik pemerintah maupun swasta.